Perlu Kamu Tahu Saat Main Game Dota 2 Bersama Teman

 Bagi anak kosan yang sedang menganggur, salah satu kegiatan yang bisa dilakukan kalau tidak tidur pasti bersenang senang. Dari semua kegiatan yang ada, tidak sedikit yang ternyata memilih untuk main bareng bersama teman. Dimanapun kamu berada, mungkin di kost Surabaya atau kota lainnya, main game Dota 2 ternyata bisa jadi pelepas rasa bosan. Apalagi buat kamu yang suka game jenis MOBA. Sebelum main, yuk kenali dulu beberapa hal berikut ini. 



Mode dan Tujuan Permainan Saat Main Game Dota 2

Jelas banget kalau setiap game punya mode permainan dan tujuan yang berbeda. Di Dota 2, kamu bakal disuguhkan dengan permainan MOBA atau Multiplayer Online Battle Area dimana akan bertarung melawan kubu musuh. Kamu juga akan bermain dan mengontrol satu hero saja, tidak kurang atau lebih. Namun tidak jarang kamu harus kontrol minions yang bakal bantu serang kubu lawan. Perlu diketahui kalau game ini terdiri dari dua tim. 

Tim atau faction itu adalah Dire dan Radiant, yang memiliki kawasan persis 50 banding 50 dalam map permainan. Satu di sebelah kanan dan yang lainnya di sebelah kiri. Satu lagi yang perlu kamu tahu saat main game Dota 2 adalah tidak bisa memilih pihak untuk bermain. Karena semua pemain akan di-random. Sebenarnya kedua belah pihak ini sama saja, yang berbeda cuma lokasi, jalan atau rute, dan juga tekstur tampilan saja. 

Lalu apa yang kamu lakukan saat bermain? Kapan akan menang? Jawabannya ada di tujuan permainan, yaitu menghancurkan Ancient milik kubu lawan. Ancient ini terletak pada pusat pertahanan atau di dekat tempat kamu spawn atau respawn (di Fountain). Apabila salah satu Ancient dari suatu tim hancur, maka tim tersebut akan kalah. Tapi menghancurkan fountain ini juga tidak mudah, karena kamu harus melewati musuh. 

Perlu diketahui, kalau permainan ini adalah perpaduan attack dan defense. Selagi kamu terus gempur pertahanan lawan, teman main kamu mungkin berada tidak jauh dengan tower. Baik tower atau pemain tersebut, biasanya akan melawan musuh yang menyerang. Sehingga 3 tower dan 2 barrack yang ada dalam lane area tidak akan dihancurkan. Karena saat hancur, lawan pasti akan dengan mudah serang Ancient milik tim kamu. 



Mengenal Map dan Lane dalam Dota 

Saat kamu main game Dota 2 online, jangan kaget dengan banyaknya pemain yang saling gempur lawan atau bahkan makhluk yang bermunculan di map. Pada dasarnya, game ini sebenarnya cukup sederhana namun perlu strategi dan ketangkasan bermain yang baik. Hal ini karena kamu akan bertemu banyak lawan dan juga banyak pemahaman akan lokasi. Jadi, kamu harus tahu tentang map dan juga lane yang umum di game ini. 

Dalam tampilan game, biasanya minimap ini berada di ujung kiri bawah. Saat bermain, kamu akan spawn pada salah satu tim yang bisa saja berlokasi di sebelah pojok kiri bawah atau sebelah kanan atas. Setelah itu, kamu bisa gunakan salah satu dari 3 jalur utama atau lane yang biasanya digunakan, yaitu Top, Middle, dan Bottom. Atau bisa disebut atas, tengah dan bawah. Jalur ini berlaku untuk kedua kubu. 

Biasanya, strategi permainan yang digunakan adalah 2:1:2. Yaitu 2 hero di lane atas, 1 di lane tengah, dan 2 di lane bawah. Tujuannya adalah untuk mendorong creep dan tim untuk menyerang dari jalur tersebut. Berkaitan dengan lokasi, biasanya pemain yang berada di Middle adalah karakter Dota 2 terkuat atau paling versatile. Atau pemain yang bisa bertanggung jawab dengan serangan dan juga harus bisa bantu teman di daerah atas atau bawah. 

Di setiap lane juga terdapat 3 tower dan 2 barrack, yang mana akan menjadi objektif pertama untuk dihancurkan sebelum ke Ancient. Tower dan barrack sendiri memiliki sistem pertahanan. Entah tower tersebut dilindungi oleh lane-creep atau bahkan memiliki backdoor protection yang mana akan membuatnya lebih sulit untuk dihancurkan. Jika kamu menyerang atau bertahan, maka perhatikan keberadaan tower di line yang kamu gunakan. 

Creeps atau Anak Buah Tim

Apa itu creep? Jika kamu baru pertama kali bermain DOTA 2, tidak heran kalau masih asing dengan nama ini. Creep adalah monster atau anggota dari kelompok tim. Biasanya mereka disebut dengan creep lane yang memiliki warna merah untuk tim DIre dan hijau untuk tim Radiant. Bisa dibilang mereka ini adalah anak buah tim yang pasti akan muncul setiap 30 detik. Seperti hero, creep juga terdiri dari ranged, siege, dan melee. 

Yang jelas mereka punya skill bertarung yang berbeda. Melee akan berada di garis paling depan dengan metode serang close combat, sedangkan ranged akan berada di belakang untuk menyerang jarak jauh. Kalau siege, biasanya creep ini akan bawa senjata catapult yang  berada di paling belakang dan punya damage terbesar untuk bangunan. Selain lane creep, ada juga neutral creep yang dinamai Roshan. 

Roshan ini hanya ada satu dan akan respawn setiap 5 menit. Yang membuatnya istimewa adalah Roshan ini creep yang sangat kuat, berbeda dengan lane creep yang lebih menang angka. Begitu kuatnya, perlu hero yang sudah berlevel tinggi untuk bisa kalahkan Roshan. Lalu mengapa harus dibunuh? Karena Creep neutral ini akan keluarkan item Aegis of immortality dan cheese yang istimewa.  

Last Hit, Exp, dan Gold

Seperti halnya game MOBA lainnya, kekuatan dari setiap  karakter DOTA 2 yang kamu mainkan pasti akan bergantung dengan level yang dimiliki. Karena itu, para pemain veteran cenderung punya hero berlevel tinggi. Lalu bagaimana cara menaikkan level? Jawabannya ada di Experience atau EXP yang didapat setiap membunuh anggota musuh seperti creep atau hero. EXP yang terus meningkat akan membuat level kamu naik secara perlahan. 

Jumlah EXP yang didapat juga akan berbeda, bergantung dengan siapa yang kamu bunuh. Jelas sekali, kalau kamu bisa bunuh Hero lawan, maka EXP yang didapat pasti akan lebih banyak. Ditambah lagi jika kamu bisa menang, maka point pengalaman akan semakin tinggi. Salah satu cara agar bisa mendapat EXP lebih cepat adalah dengan melakukan Last hit atau mendapat point serangan terakhir.

Biasanya, point last hit ini akan lebih menguntungkan daripada hanya ikut menyerang. Biar kamu bisa mendapat last hit ini, maka serang saat creep atau musuh sudah memiliki darah sedikit. Sehingga kamu bisa mendapat nilai kill. Perkirakan waktu dan juga kekuatan damage, agar last hit ini tidak diserobot teman satu tim. Selain EXP dan last hit,  kamu juga perlu kumpulkan gold untuk membeli item yang akan membuat hero lebih kuat. 

Jangan kaget jika kamu tahu berapa total hero yang bisa dimainkan di DOTA 2. Menurut situs resminya, jumlah hero atau karakter yang bisa kamu pilih dan mainkan di game ini mencapai angka 119 hero. Setiap karakternya memiliki kekuatan, ciri khas, penampilan, atribut, dan roles yang berbeda. Hal ini pula yang perlu kamu ketahui, karena setiap atribut dan role akan berpengaruh dengan tipe permainan karakter tersebut. 

1. Agility

Kalau kamu suka karakter yang bisa bergerak lebih cepat dan memiliki kecepatan serang yang tinggi, maka pilih tipe agility. DPS atau damage per secondnya lebih tinggi dari tipe lainnya, tapi biasanya tipe ini punya health bar atau darah yang tidak terlalu banyak. Sampai update terbarunya, ada sekitar 37 total heroes yang masuk tipe agility ini. Salah satu Dota karakter isimleri tersebut adalah Luna, Templar assassin, monkey king, broodmother, dll.  

2. Strength

Kalau tipe strength biasanya pemain juga menyebutnya sebagai tanker, karena memiliki health bar yang panjang dan regenerasi darah yang cepat. Sehingga mereka bisa atasi damage besar dan jadi tameng. Hero tipe ini ada sejumlah 39 karakter yang bisa kamu pilih. Biasanya pemain memilih jenis ini untuk pertahanan. Dari sekian banyak hero yang bisa kamu pilih, beberapa karakter yang terkenal adalah Brewmaster, bristleback, atau Chaos knight. 

3. Intelligence

Kalau ada karakter yang kuat dalam fisik, pasti ada hero yang kuat dalam sihir. Serangan magic dalam game ini akan berkaitan erat dengan MP atau mana pool. Dan tipe Intelligence punya MP yang lebih tinggi dan regenerasi yang cepat. Jadi bisa gunakan magic atau support dengan lebih cepat. Pada umumnya, tipe yang satu ini akan lebih banyak digunakan untuk support. Jumlah karakternya juga lebih banyak , yaitu 43 hero termasuk warlock, enchantress, dll. 

Comments

Popular posts from this blog

EA Sports FC Mobile Officially Launches Its Newest Game on iOS and Android

Lowongan Kerja Business Development Di Solid Gold Berjangka